Penggunaan laser pointer presentasi merupakan salah satu produk penunjang dalam mempermudah Anda menyajikan slide paparan presentasi Anda.
Ketika Anda telah menyusun semua slide presentasi dengan rapi, Anda dikagetkan dengan layar proyektor di depan Anda. Layar (screen proyektor) yang biasa Anda gunakan berupa canvas atau kain tebal yang bisa digulung. Namun sekarang, Anda dihadapkan dengan sebuah layar monitor.
Layar Monitor
Layar monitor adalah salah satu perangkat elektronik yang berfungsi untuk menampilkan teks, gambar ataupun grafis lainnya. Perangkat audio-visual ini memiliki bermacam-macam ukuran. Mulai dari 14 inch hingga sebesar papan reklame (billboard) atau yang kita kenal dengan istilah videotron (menampilkan konten audio-visual dalam bentuk video di layar monitor).
Penggunaan layar monitor dimulai sejak ditemukannya perangkat televisi. Monitor di televisi menampilkan audio-visual sesuai dengan teknologi pada zamannya. Hingga akhirnya, kita memasuki tahun 2022 ini, perangkat layar monitor sudah berkembang sangat pesat.
Mulai dari sebuah televisi, layar monitor banyak digunakan pada perangkat komputer, telepon genggam, kamera pengawas CCTV, papan reklame, layar monitor untuk presenter, videotron, dan sebagainya.
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sungguh sangat pesat. Dari rumah tangga hingga kebutuhan perkantoran, kendaran bermotor, peralatan medis, dan sebagainya, perangkat layar monitor dibutuhkan untuk menampilkan audio-visual sesuai dengan kegunaan perangkat tersebut.
Laser Pointer Presentasi untuk Layar Monitor
Seorang presenter ketika membawa paparan presentasi mereka untuk layar monitor, mereka memerlukan laser pointer yang sesuai dengan layar monitor tersebut. Penggunaan laser hijau pada led/layar monitor cocok untuk keperluan ini. Karena penunjuk laser berwarna hijau ini memiliki intensitas warna yang tinggi sehingga bisa dengan mudah dilihat.
Anda bisa menggunakan produk Rechargeable Laser Pointer Presenter ini. Laser pointer dengan laser hijau yang cocok untuk layar monitor. Produk ini juga menggunakan baterai isi ulang, sehingga anda bisa mengisi ulang baterai (rechargeable) sesuai dengan keperluan Anda.
Anda bisa menggunakan produk Capacitive Stylus Pen Laser Pointer. Laser pointer presenter ini memiliki teknologi laser digital yang sesuai dengan kebutuhan Anda dalam mempersembahkan presentasi Anda.
Pilihan tersebut adalah pilihan yang sesuai untuk Anda dalam mempersembahkan slide presentasi Anda. Apakah Anda menggunakan Windows, ataupun Mac.OS (Apple), produk laser pointer tersebut akan membantu Anda menyajikan paparan slide materi presentasi Anda dengan mudah dan mandiri.