Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), tajwid adalah cara membaca Al-Quran dengan lafal atau ucapan yang benar. Tajwid adalah ilmu dasar bagaimana seorang muslim membaca Al-Quran dengan benar dan sesuai kaidah.
Pengertian Tajwid
Tajwid (تَجْوِيْدٌ ) merupakan bentuk masdar, berakar dari fiil madhi (َجَوَّد) yang berarti “membaguskan“. Muhammad Mahmud dalam Hidayatul mustafiq memberikan batasan arti tajwid dengan ( الاِتْيَانُ بِالْجَيِّدِ ) yang berarti ‘’memberikan dengan baik”. Sedangkan menurut arti istilahnya :
“Ilmu tajwid adalah ilmu yang berguna untuk mengetahui bagaimana cara melafal kan huruf yang benar dan di benarkan, baik berkaitan dengan sifat, mad, dan sebagainya, misalnya Tarqiq, Tafhim dan selain keduanya.’’
Pada pengertian ilmu tajwid itu dijelaskan, bahwa ruang lingkup tajwid berkenaan dengan melafal kan huruf-huruf hijaiyah dan bagimana tata cara melafal kan huruf-huruf tersebut sebaik-baiknya, apakah ia dibaca panjang, tebal, tipis, berhenti terang, berdengung, dan sebagainya. Jika huruf tersebut dilafalkan sebagaimana tata caranya, maka fungsi tajwid sebagai ilmu memperbaiki tata cara membaca Al – Quran terpenuhi dan menyelamatkan pembaca dari perbuatan yang diharamkan.
Namun jika hal itu diabaikan maka menjerumuskan pembaca pada perbuatan haram atau dimakruhkan. Misalnya berhenti pada kalimat yang haram waqaf, jika tuntunan ini diabaikan menjadikan perubahan makna yang meyalahi tujuan makna aslinya, dan mengakibatkan berdosa bagi pembaca.
Tujuan Mempelajari Ilmu Tajwid
- Agar pembaca dapat melafalkan huruf-huruf Hijaiyah dengan benar, yang di sesuaikan dengan mahraj dan sifatnya.
- Agar dapat memelihara kemurnian bacaan Al – Quran melalui tata cara membaca Al – Quran yang benar, sehinga keberadaan bacaan Al – Quran dewasa ini sama dengan bacaan yang pernah diajarkan oleh Rasulullah, mengingat bacaan Al – Quran bersifat “ tanqifi’’, yakni mengikuti apa yang diajarkan Rasulullah Shalallahu ‘alaihi Wassalam
Sumber Referensi:
- Pengertian Ilmu Tajwid dan Hukum Mempelajarinya – Umma.id – diakses tanggal 08 Juni 2023 (link: https://umma.id/post/pengertian-ilmu-tajwid-dan-hukum-mempelajarinya-765600?lang=id)