Pengertian Karya Tulis Ilmiah

Di bidang akademik, seorang mahasiswa yang menempuh jenjang pendidikan Diploma (D III, D IV) membuat sebuah karya tulis ilmiah. Karya tulis ilmiah dibuat sebagai tugas akhir yang diberikan untuk menyelesaikan pendidikan yang ditempuhnya. Lama pendidikan untuk menyelesaikan studi perkuliahan Diploma III ialah 3 tahun. Sedangkan untuk Diploma IV ialah 4 tahun. Program studi yang ditempuh pun berbeda sesuai dengan bidang studi yang diminati.

Dengan banyaknya orang yang menyelesaikan pendidikan di Sekolah Menengah Umum, sebagian besar mereka melanjutkan pendidikan mereka dengan masuk di bangku perkuliahan. Program studi yang mereka ambil ini saat pertama kali masuk di bangku kuliahan akan di uji dengan menuangkannya dalam bentuk karya tulis ilmiah.

Bentuk karya tulis ini atau yang disingkat KTI harus dipaparkan sesuai dengan hasil penelitian yang telah dilaksanakan. Dalam menyelesaikan penelitian atau kajian yang diambil, seorang mahasiswa dibimbing oleh 1 atau 2 orang dosen yang memberikan arahan. Pembimbing mereka mengarahkan dan menilai hasil dari penelitian yang mereka tuangkan di dalam karya tulis mereka.

Penulisan Karya Tulis Ilmiah

Penulisan karya tulis ini harus memenuhi kaidah dan etika sesuai dengan disiplin ilmu. Karya tulis akademik yang dibuat oleh mahasiswa lalu diajukan dalam bentuk proposal. Proposal yang diajukan lalu dilaksanakan sesuai dengan jadwal penelitian yang telah buat. Proposal tersebut dipresentasikan dihadapan pembimbing dan para penguji untuk mengetahui secara jelas manfaat yang akan diperoleh dari penelitian tersebut.

Setelah proposal dipresentasikan maka dilaksanakanlah penelitian sesuai dengan jadwal penelitian. Seorang mahasiswa tetap dibimbing oleh dosen pembimbing mereka untuk menilai dan meninjau penelitian yang dilakukan. Hasil dari penelitian pun dikumpulkan dan dilengkapi bersama daftar pustaka yang relevan. Mahasiswa pun melakukan presentasi dengan menggunakan alat penunjang presentasi

Hasil penelitian dari proposal dikumpulkan untuk melengkapi karya tulis ilmiah dan dipresentasikan. Presentasi karya tulis ilmiah sebagai tugas akhir seorang mahasiswa akademik harus dipresentasikan di hadapan para dosen pembimbing. Presentasi hasil penelitian dinilai oleh para dosen pembimbing. Hasil penilaian memberikan petunjuk mengenai kualitas penelitian yang dilakukan dan manfaat yang diberikan baik oleh peneliti tersebut maupun untuk masyarakat.